Tawangmangu – Program Studi Teknik Industri, Fakultas Teknik Universitas Veteran Bangun Nusantara melaksanakan kegiatan peninjauan visi, profil lulusan, dan kurikulum pada Kamis-Jum’at tanggal 8-9 Agustus 2024. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa program studi tetap relevan dengan perkembangan dan kebutuhan industri serta meningkatkan kualitas pendidikan. Dalam kegiatan ini Program Studi Teknik Industri mengundang Prof.Dr.Ir. Eko Pujiyanto,M.T dari Universitas Sebelas Maret selaku Assesor Akreditasi sebagai narasumber. Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan Program Studi Teknik Industri untuk memastikan bahwa lulusan memiliki kompetensi dan mampu berkontribusi sesuai dengan kebutuhan industri. Kaprodi Teknik Industri, Suprapto,S.T.,M.Eng menyatakan “Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam upaya kami untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Program Studi Teknik Industri”

Poin-Poin Utama Kegiatan :

  1. Peninjauan Visi Program Studi : Peninjauan visi bertujuan untuk memastikan bahwa visi Program Studi Teknik Industri tetap relevan dan sesuai dengan perkembangan zaman. Diskusi dan evaluasi terhadap visi saat ini serta menyarankan penyesuaian yang diperlukan program studi.
  2. Profil Lulusan : Memastikan bahwa lulusan memiliki kompetensi, keterampilan, dan pengetahuan yang sesuai dengan kebutuhan dan tuntutan industri saat ini. Dengan mengetahui profil lulusan yang dihasilkan, Program Studi dapat mengevaluasi, meningkatkan kurikulum dan metode pengajaran untuk meningkatkan kualitas serta pembelajaran yang relevan.
  3. Evaluasi dan Peninjauan Kurikulum : Kegiatan ini melibatkan evaluasi menyeluruh terhadap kurikulum yang ada. Berdiskusi mengenai perubahan yang diperlukan untuk memasukkan perkembangan teknologi dan industri. Penekanan pada integrasi, keterampilan dan teori yang relevan untuk mempersiapkan mahasiswa menghadapi tantangan di dunia profesional.
Peninjauan Visi, Profil Lulusan, dan Kurikulum Program Studi Teknik Industri.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *